Ada Apa dengan Teknologi di Indonesia?


Nama   : Ilham Kusuma Aji
NPM   : 140810160021

Teknologi di Indonesia saat ini bisa dibilang sudah pesat. Yang dimaksudkan pesat di sini adalah Indonesia sudah berkembang dari sebelumnya. Indonesia sudah bisa menbanggakan dirinya dengan beragam penghargaan yang didapatkan berkat inovasi mereka yang kreatif dan juga inovatif. Tapi apakan dengan ini bisa menyimpulkan bahwa perkembangan teknologi sudah bisa dibilang baik?

Indonesia mengalami perkembangan pesat dalam teknologi dimulai dari berkembangnya sinyal yang dimulai dari HSDPA kemudian lanjut ke 3G dan sekarang 4G. Selain itu juga mulai dari kualitas internet yang sekarang lebih kencang dan cepat diakses berkat fiber optic serta penggunaan aplikasi yang memudahkan kita dalam menjalankan kehidupan sehari-hari.

Mengapa Indonesia saat ini masih belum bisa dibilang pengguna teknologi yang baik? Karena teknologi di Indonesia saat ini masih banyak yag salah digunakan. Baik dalam segi internet dan dan segi sosial. Segi internet ini merupakan dampak paling terburuk dari dampak yang lainnya. Internet bisa digunakan dengan baik tapi kebanyakan masih digunakan untuk hal yang buruk seperti mengakses situs pornografi, perjudian dan lain-lain. Seharusnya pemerintah bisa memblokir keras situs-situs ini karena sudah cukup banyak anak-anak di bawah umur yang dengan mudah dapat mengakses situs-situs ini yang seharusnya tidak boleh ditonton karena mereka masih di bawah umur. Kasus perjudian di internet juga banyak ditemui biasanya kasus perjudian ini dipakai ketika sedang ada pertandingan-pertandingan olahraga atau judi dalam permainan kartu secara online.

Segi sosial juga menjadi dampak buruk dari penggunaan teknologi. Dengan berkembangnya teknologi ini, rakyat Indonesia semakin “manja” dengan kebutuhannya. Seakan-akan mereka bisa melakukan sesuatu tanpa harus bergerak. Dan juga membuat menjadi anti-sosial karena dengan adanya internet yang selalu membuat mereka ketagihan, maka mereka berpikiran lebih baik untuk mengakses internet saja daripada berinteraksi di luar. Dengan dampak ini maka kita akan mengalami pola hidup yang begitu-begitu saja tanpa adanya perkembangan.

Maka dari itu kita harus bisa memperbaiki  cara kita berinteraksi dengan teknologi di Indonesia agar kita bisa memajukan teknologi di Indonesia dan membuat Indonesia menjadi negara maju dengan hal tersebut.
Dimulai dari diri sendiri, kita harus selalu berupaya untuk menjaga diri kita dari hal-hal negatif dari teknologi dan selalu berpikiran positif bahwa teknologi merupakan hal yang baik untuk masa depan kita. Apabila kita bisa mengantisipasi ini, maka Indonesia akan semakin didukung dan mungkin bisa disponsori oleh beragam macam perusahaan teknologi dari luar negeri juga.

Teknologi memang bukan hal segalanya, tapi apa salahnya kita berjuang untuk satu hal ini. Siapa tahu ini jadi peluang kita menuju kesuksesan. Maka dari itu kita harus selalu mendukung teknologi dan juga melakukan upaya agar kita maju juga.

Memang bukan awal yang baik karena selalu dimulai dari yang buruk. Tetapi dengan begini kita tahu bahwa selalu ada kesalahan. Dengan itu kita ambil kesalahan kita dan jadikan langkah awal untuk memajukan teknologi kita agar selalu berkembang dan berdampak baik bagi rakyat Indonesia.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.