Kilas Balik IFFD 2016
IFFD atau Informatics Fun Day adalah hari dimana seluruh keluarga Himatif FMIPA Unpad merayakan ulang tahun lahirnya Himpunan Mahasiswa Teknik Informatika FMIPA Unpad. Pada tahun ini IFFD diselenggarakan pada tanggal 22 November 2016.
Sebelumnya, ada acara acara yang di adakan untuk menyambut datangnya hari itu seperti FMN. FMN atau Funtastic Movie Night adalah salah satu bentuk pre event dari acara IFFD. FMN ini juga adalah salah satu bentuk danus dari panitia IFFD, Danus ini berbentuk acara menonton film bersama di pelataran antara gedung C dan D. Pada hari sebelum pemutaran film akan diadakan voting untuk menentukan film apa yang akan ditayangkan.
Acara IFFD ini diisi oleh serangkaian acara yang mengasyikan. Seperti penampilan dari tiap angkatan, catwalk dari maskot tiap angkatan, Himatif Award, penampilan band, pemotongan kue ulang tahun, penampilan modern dance, pemberian penghargaan untuk mahasiswa berprestasi, orasi, dan masih banyak lagi.
Semua dokumentasi IFFD 2016 dapat dilihat di sini. (cr: pubdok IFFD)
Dan... Jangan lupa juga dengan photo of the year dari Anbiya yang berhasil memenangkan Himatif Award :D
Akhir kata, selamat ulang tahun Himatif ke-3!
Tidak ada komentar: